Bling.matamata.com - Nafa Urbach merupakan satu dari sekian banyak artis tanah air yang maju sebagai caleg di pemilu 2024 ini. Ia diketahui bertarung untuk merebutkan satu kursi DPR RI dari daerah pemilihan Jawa Tengah VI.
Ini bukan kali pertama Nafa Urbach mencalonkan diri sebagai anggota DPR RI. Sebelumnya ia pernah maju dalam pemilihan legislatif 2019.
Kala itu ia gagal melenggang ke Senayan lantaran kalah dari caleg lain yang lebih unggul 240 suara. Namun pada pemilu 2024 ini, Nafa Urbach rupanya tak kapok nyaleg.
Menariknya, kali ini Nafa Urbach mendapat suara yang cukup besar di antara caleg Partai Nasdem lain yang bertarung di dapil Jawa Tengah 6.
Menilik dari laman KPU, Nafa Urbach telah meraup suara sebesar 48.156 suara dengan presentase data yang masuk sebesar 79%.
Dengan jumlah suara yang besar ini, Nafa tampaknya berpeluang maju sebagai anggota DPR RI dari dapil 6. Mantan istri Zack Lee ini juga menjadi salah satu selebritis yang mendapat suara cukup besar di antara jajaran pesohor lainnya.
Sementara itu melalui akun Instagram-nya, Nafa Urbach mengunggah pesan menyentuh dan juga semangat untuk tim pemenangannya.
"Untuk saksiku dapil 6 semangat nggih, jangan kendor. Love u full. Peluk dari jauh, semangat," tulis Nafa Urbach dalam unggahan Instagram.
Ibu satu anak ini juga memberikan semangat kepada anggota tim pemenangan yang ada di daerah.
"Semangat pokoknya sedulurku saksi di dapil 6, Gaspol pokoknya gaspol, korcamku tersayang ter-the best kalian militan semua. Kordes, kortepku tetep jaga yah, DPR RI Jateng 6," imbuh Nafa Urbach.
"Semoga tetap turun ke warga enggak hanya ketika nyari suara saja, kayak yang sudah-sudah lainya," komentar seorang warganet.
"Congratulation Mbak Nafa, Tuhan tahu perjuangan, kerja keras dan ketulusanmu mbak, so you deserve to be happy," kata warganet lain.
"Seemaanggaatt Kak Nafa yang murni, jujur, benar akan menang. Yang zalim dan curang akan Allah berantas sampai ke akarnya, amiinn ya Allah," tambah warganet yang berbeda. (Rafidah Raihany)
Berita Terkait
-
Sudah Dinonaktifkan! Publik Desak Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya Mundur dari DPR
-
Polemik Gaji DPR, Nafa Urbach Janji Beri Tunjangan untuk Guru
-
6 Kontroversi Nafa Urbach, Dari Isu Obat hingga Bela Tunjangan DPR
-
Fakta Gaji Anggota DPR, Benarkah Capai Rp100 Juta Per Bulan? Ini Rinciannya
-
Nafa Urbach Punya Alasan Gandeng Titi Kamal dan Naysilla Mirdad di Film 'Tabayyun': Nggak Sombong
Terpopuler
-
Liburan ke Bali, Potret Anak Kedua Tasya Kamila Ramai Dipuji: Lucu Banget Kayak Boneka!
-
Alih-alih Dipuji, Otot Kekar Rizki dan Ridho Malah Diejek: Mereka Sadar Gak sih Cuma Jadi Bahan Tertawaan?
-
Awalnya Dijodoh-jodohkan Deddy Corbuzier, Jirayut dan Halda Pamer Kemesraan: Aduh Tatapan Matanya
-
Alyssa Soebandono dan Dude Harlino Gelar Aqiqah Anak Ketiga: Keluarga Panutan!
-
Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid Sudah Gendong-gendongan, padahal Baru Ditegur Ortu untuk Jaga Jarak
Terkini
-
Thariq Halilintar Pilih Anaknya Lebih Mirip Aaliyah Massaid: Kalau Mirip Bapaknya Aneh dong
-
Berkonsep Keraton Jawa, Terungkap Foto Prewed Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid
-
Diduga Cueki Mamah Dedeh saat Tedhak Siten, Keluarga The Hermansyah Tuai Pro Kontra
-
Gen Halilintar Telat Datang di Tedhak Siten Azura, Ekspresi Aurel Dikasihani: Dalam Hati Pasti Sakit Banget
-
Tanggapan Ayah Rozak soal Seserahan yang Diminta Balik Lettu Fardana: Ngapain Ditahan