Bukan Berarti Langsung Restui, Angelina Sondakh Ajak Thariq Halilintar Foto karena Alasan Ini

Ia mengenakan baju putih di dalam kolam renang.

Ade
Selasa, 07 November 2023 | 09:25 WIB
Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid (Instagram)

Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid (Instagram)

Angelina Sondakh lewat akun instagramnya belum lama ini membagikan potret dirinya dengan putri sambungnya, Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar.

Wanita yang disapa Angie ini terlihat cantik dan anggun mengenakan dress berwarna hitam dan berdiri di antara Aaliyah dan Thariq.

Namun ternyata, unggahan Angelina Sondakh itu bukan berarti merestui hubungan putri sambungnya. Menurutnya, foto itu ia bagikan karena sudah lama tak bertemu Aaliyah.

Baca Juga: Reza Artamevia Restui Putrinya Sama Thariq Halilintar, Aaliyah Massaid Malah Naksir Cowok Bertato

"Aku jarang ketemu Aaliyah dalam satu event karena kan memang Aaliyah sibuk, aku juga akhir-akhir ini sibuk. Jadi pas ketemu ya terinisiasi untuk foto gitu, nah kebetulan ada (Thariq) ya sudah difoto aja," kata Angelina Sondakh, saat ditemui di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Senin (6/10/2023).

Menurut Angelina Sondakh, ia tak bermaksud apa pun dengan membagikan foto bersama itu. Oleh karena itu, ia hanya memberi keterangan emoji hati.Aaliyah Massaid, Angelina Sondakh, dan Thariq halilintar 

"dan enggak ada captionnya kan kecuali (emoji) hati," imbuhnya.

Baca Juga: Kepergok Nonton Mahalini Bareng Thariq Halilintar, Aaliyah Massaid Tebar Senyum Manis

Di sisi lain, Angelina Sondakh sempat menanggapi kedekatan Aaliyah Massaid dengan Thariq Halilintar. Sebagai orangtua, mantan politisi Partai Demokrat ini hanya bisa berdoa yang baik.

"Saya mendoakan terus, saya ingin yang terbaik untuk anak-anak saya. Zahwa, Aaliyah ataupun Keanu, hidup kita enggak ada yang bisa menduga, kita gambar juga sedemikian rupa oh nanti bakal begini, begini, kalau Allah bilang enggak ya enggak kayak gitu," ujar istri almarhum Adjie Massaid ini.

Aaliyah Massaid dan Thariq halilintar

Baca Juga: Thariq Halilintar dan Aaliyah Berpotensi Gagal Nikah, Sosok Wanita Penggoda Menghantui

Angelina Sondakh tampak berhati-hati setiap ditanya soal Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid. Puteri Indonesia 2001 ini mengaku ogah mendahului takdir dan takut ucapannya menjadi doa.
 
"Kalau misal saya memilih tidak banyak berkomentar karena saya selalu tidak ingin mendahului Allah, dan aku tidak ingin kata-kataku dicatat oleh Allah oleh malaikat dan itu tidak menjadi baik untukku dan keluargaku, jadi nyuwun sewu (permisi)," tutur Angelina Sondakh.

Sebelumnya, mantan anggota DPR RI itu sempat menyoroti perubahan Aaliyah sejak dekat dengan Thariq Halilintar.

Diakuinya, kedekatan Aaliyah dengan adik Atta Halilintar itu membuat Aaliyah lebih religius lantaran ikut kajian hingga belajar memakai hijab.

Aaliyah Massaid dan Thariq halilintar

Meski demikian, beberapa waktu yang lalu, Angelina Sondakh mengingatkan putri sambungnya itu agar memiliki motivasi yang lurus dan tulus saat hendak mengenakan hijab.

Ia menekankan agar sang anak murni ingin berhijab karena keinginannya sendiri bukan karena permintaan atau desakan dari pihak manapun. 

Angelina Sondakh mengaku hal itu juga ia alami saat memutuskan berhijab. Ia mengaku tak ada suruhan atau paksaan dari siapapun termasuk dari suaminya, mendiang Adjie Massaid yang juga ayah biologis Aaliyah Massaid. (Yuliani)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI
Pasalnya lagu yang menceritakan mengenai kisah cinta seumur hidup ini dirasa pas dengan kondisi BCL serta Ashraf Sinclai...
artis | 15:40 WIB
Seiring dengan santernya outfit Fuji, video lama Nia Ramadhani soal baju murah viral kembali di media sosial TikTok....
rona | 15:27 WIB
Sudah tak terhitung sinetron maupun film yang dibintangi oleh Kiki Fatmala semasa hidupnya, hingga sosoknya familiar bag...
artis | 15:18 WIB
David Beckham menginap di sini saat berlibur bersama keluarganya pada 2007 silam....
artis | 15:04 WIB
"Makasi udah mau dengerin tangisan dan curhatan aku pagi ini, sampe kamu relaiin ga masuk kuliah karna mau temenin aku,"...
artis | 14:54 WIB
Dengan tegas, John mengaku tidak sedih. Ia justru turut bahagia mendengar kabar tersebut....
artis | 14:46 WIB
Kepergian Kiki Fatmala tentunya meninggalkan duka untuk banyak pihak termasuk keluarga....
artis | 14:32 WIB
Larissa tampaknya mengalami masalah sulit makan....
artis | 20:36 WIB
Fuji pun ketahuan memiliki panggilan sayang kepada pemain Timnas Indonesia tersebut....
artis | 20:29 WIB
Venna Melinda berencana bakal menggugat Ferry Irawan jika tak membayar nafkah mut'ah dan nafkah iddah senilai Rp60 juta....
artis | 20:21 WIB
Tampilkan lebih banyak