Fuji ((Instagram))
Bling.matamata.com - Teman selebgram Marissya Icha yang juga Pemilik akun @hay_tje, membongkar chat kasar Fujianti Utami alias Fuji di media sosial, menyebut mantan Thariq Halilintar itu sebagai orang yang zalim.
Sebutan itu dilontarkan @hay_tje ketika mengobrol dengan Marissya Icha melalui direct message (DM) Instagram.
Mulanya, Marissya Icha menyalahkan @hay_tje karena banyak penggemar Fuji yang menyalahkan dirinya.
Baca Juga: Dituduh Jadi Penyebab Terungkapnya Chat Kasar ke Karyawan, Marissya Icha Sengaja Jatuhkan Fuji?
"Semua orang jadi pada tuduh dari aku. Chat juga bukan chat-an sama gue, tapi seolah chat dari gue zzz," keluh Marissya Icha, dikutip pada Selasa (7/11/2023).
Sahabat mendiang Vanessa Angel itu pun meminta @hay_tje untuk berhenti menunjukkan bukti chat mantan karyawan Fuji ke media sosial.
"Udahlah. Disudahi saja. Lagi capek banget aku, males drama netizen sotoy (sok tahu)," katanya.
Baca Juga: Chat Kasar Fuji ke Karyawan Viral, Marissya Icha Dituding Kerahkan Buzzer: Siapa Sih Bekingannya?
Namun, @hay_tje membela diri bahwa ia melakukannya karena Fuji sudah berbuat jahat kepada banyak orang, terlebih mantan karyawannya.
"Orang dia dzolim banget lho kak," balas @hay_tje.
Lalu, akun tersebut menyinggung kasus saat Fuji berseteru dengan Tiara Marleen, yang terjadi pada 2022.
Baca Juga: Marissya Icha Sentil Fuji usai Tak Hadiri Acara Ultah Anaknya, Hubungan Merenggang?
Kini, dia pun menyesal pernah membela Fuji dan keluarga waktu itu.
"Inget nggak aku dulu mati-matian bela keluarga mereka pas debat sama Tiara Marleen, karena Tiara Marleen zalim dulu sama keluarga mereka, tapi apa yang ternyata yang lebih zalim dia lho. Gimana itu lho?" sambung @hay_tje.
Marissya Icha tidak mencoba menegur temannya tersebut. Ia justru menasihati agar menyerahkan semuanya kepada Tuhan.
"Nggak apa-apa, urusan dia sama Tuhan ya. Udah yah, tolong berhenti dulu yah," mohon Marissya Icha.
Selain @hay_tje, mantan pekerja Fuji bernama Abdul juga sudah klarifikasi dengan memperlihatkan chat kasar Fuji pada dirinya.
Akibatnya, banyak pihak menganggap Fuji berlaku semena-mena pada karyawan, padahal Fuji sudah menyampaikan klarifikasi mengenai hal tersebut. (Rosiana Chozanah)