Rafathar Malik Ahmad, anak pertama Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. (Instagram)
Bling.matamata.com - Foto jadul Raffi Ahmad dibongkar teman sekelasnya sewaktu Taman Kanak-kanak (TK). Postingan teman Raffi itu pun mendadak viral dan diunggah ulang akun-akun gosip.
"Lagi beberes lemari nemu foto ini, ternyata saya pernah sekelas sama Aa Raffi Ahmad waktu TK," keterangan yang dituliskan pengunggah video.
Netizen tak kesulitan untuk menemukan Raffi Ahmad kecil di antara teman-temannya.
Baca Juga: Demi Naga, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Kebut Bikin Anak Ketiga Tahun 2024
Wajah Raffi dibilang mirip dengan anak sulungnya, Rafathar sehingga mudah dikenali.
"Mirip Rafathar banget ini mah aa pas tk," komentar netizen. "Rafathar versi kurusan," tambah yang lain.
"Gua kira selama ini rafathar mirip gigi, ternyata kalau gini malah mirip bapaknya," komentar netizen.
Baca Juga: Terkuak! Begini Cara Raffi Ahmad Pertahankan Rumah Tangganya dengan Nagita Slavina
"Rafathar ada yang bilang mirip mama gigi, tapi kalau lihat foto kecilnya papanya mirip papa api, emang kalau jodoh begitu ya," kata netizen lainnya.
Netizen lain ada yang menilai kalau Raffi Ahmad kecil lebih ganteng dari Rafathar.
"Lebih cakep dari rafathar malah," nilai netizen.
Baca Juga: Gerebek Rumah Kiky Saputri, Raffi Ahmad Syok Ada Kostum Perawat hingga Sailormoon: Ini Baju Apa Sih?
Sementara itu, netizen lain menilai potret kecil Raffi Ahmad memang sudah ganteng di antara teman-teman lainnya, bahkan aura artinya sudah muncul.
"Yang paling ganteng sendiri," sanjung netizen. "Bibit unggul sejak dini," kata netizen.
"Dari kecil udah keliatan banget visual entertainment ya AA Raffi Ahmad," kata yang lain.
Sekilas tentang profil Raffi Ahmad, dia memiliki nama lengkap Raffi Farid Ahmad yang lahir pada 17 Februari 1987.
Dia dikenal sebagai aktor, presenter, YouTuber dan pengusaha. Dia mengawali kariernya sejak masih SMP dengan membintangi sinetron pertamanya yang berjudul Tunjuk Satu Bintang pada 2002.
Dalam kehidupan pribadinya, dia menikah dengan Nagita Slavina pada 17 Oktober 2014. Dari pernikahan itu mereka dikaruniai dua orang anak yakni Rafathar Malik Ahmad dan Rayyanza Malik Ahmad.