Potret Irish Bella dan Ammar Zoni (Instagram)
Bling.matamata.com - Irish Bella belakangan ini sedang disorot karena meminta nafkah dari Ammar Zoni untuk kedua anaknya yang jumlahnya hanya Rp500 setiap bulannya. Banyak pihak yang mempertanyakan keputusan Irish Bella tersebut, namun sang aktris tak banyak buka suara untuk menjelaskannya.
Ditengah perbincangan soal nafkah tersebut, Irish Bella membuat gebrakan dengan meluncurkan bisnis terbarunya. Ia merintis sebuah brand kecantikan dengan nama Wonderish.
Dalam acara launching, ia mengundang sejumlah rekan artis. Irish pun membagikan momen bahagia saat rekan-rekannya berkunjung dan memberikan support untuknya.
Deretan foto di momen tersebut pun terpajang di akun Instagramnya. Di salah satu unggahan, tampak Irish Bella tengah berfoto bersama sejumlah artis mulai dari Shandy Aulia, Dhini Aminarti, Asmirandah, hingga Shireen Sungkar.
Irish Bella pun tampak tak terganggu dengan pemberitaan soal perceraiannya dan juga soal nafkah dari Ammar Zoni. Sepanjang acara tersebut ia terlihat selalu ceria dan full senyum.
"My Loves, these are the figures of a Wonder Woman," tulis Irish di kolom caption.
Di kolom komentar, sebagian besar netizen masih membahas soal jumlah uang yang diminta oleh Irish kepada Ammar Zoni sebagai nafkah untuk anak-anak mereka.
"Kak yakin 500 ribu? Buat ngontrak aja kurang," ujar salah satu netizen.

Ada juga yang memuji Irish Bella sebagai wanita yang tegar dan mandiri. Di saat banyak orang di luar sana berdebat soal besaran nafkah untuk anak dalam proses perceraian, Irish Bella justru membuat pembuktian bisa menafkahi anak-anaknya seorang diri dengan merintis bisnis baru yang menjanjikan.
"Berkelas banget Irish ni. Di saat wanita di luar sana koar koar tentang nafkah anak ini itu, dia malah sibuk buka usaha dan kerja keras," komentar netizen lain.
Baca Juga: Di Tengah Proses Perceraian Ammar Zoni, Oklin Fia Ngaku Siap Dilamar Tahun Ini: Gak Targetin Umur
"Wanita hebat, semangat Kak Ibel," ujar netizen lain memberi dukungan.